Notification

×

GAMIES INDONESIA

INDEKS BERITA

TSR Khusus Bupati Hamsuardi Bantu Masjid Al-Muttaqin Jalan Irian Ujung Gading Rp 18 Juta

Jumat, 29 Maret 2024 | Maret 29, 2024 WIB Last Updated 2024-03-29T12:13:13Z

Pasbar, Rakyat Merdeka86 | Tim Khusus Safari Ramadan Kabupaten Pasaman Barat yang dipimpin Bupati Hamsuardi didampingi Ketua TP.PKK Pasbar Ny. Titi Hamsuardi beserta stakeholder terkait, menyerahkan bantuan dana untuk pembangunan Masjid Al-Muttaqin Jalan Irian Ujung Gading, Kecamatan Lembah Melintang sebesar Rp 15.000.000 dan ditambah dari dana pribadi Bupati Hamsuardi sebesar Rp 3.000.000, Kamis (28/3) malam. 


"Kunjungan Tim Safari Ramadan Khusus merupakan kunjungan ke masjid yang langsung dipilih bupati melalui kesepakatan bersama. Tadi sudah kita awali dengan buka puasa, semoga tetap terjalin silaturahmi antara Pemerintah Daerah dengan masyarakat khususnya masyarakat Jalan Irian Ujung Gading. Kita juga akan berupaya untuk menganggarkan pembangunan masjid-masjid terbengkalai," jelasnya. 


Di akhir sambutannya, ia mensosialisasikan beberapa program unggulan diantaranya Magrib Mengaji, Tahfidz Alquran dan Berobat Gratis. Upaya pemerintah daerah dalam menjadikan masyarakat sehat diantaranya melalui program Berobat Gratis, untuk menjadikan masyarakat Pasbar Cerdas melalui sekolah bebas pungutan dan reward bagi siswa berprestasi. Terakhir, upaya menjadikan masyarakat Pasbar beriman dan berakhlak mulia yakni dengan program Magrib Mengaji dan Tahfidz Alquran. 


Sementara itu, Pengurus Masjid Al-Muttaqin, Beni Irawan mengucapkan terima kasih atas kedatangan Tim Safari Ramadan Khusus yang diawali dengan buka bersama di kediaman Bupati Hamsuardi. Ia berharap, tahun depan acara tersebut kembali digelar yang dapat mempererat tali silaturahmi antara rombongan Pemda dengan masyarakat Jorong Irian Ujung Gading. 


"Terima kasih kepada bapak bupati beserta keluarga, sehingga kami masyarakat Jorong Irian dapat berbuka bersama di rumah bapak bupati yang kita harapkan dapat mempererat tali silaturahmi. Tahun depan semoga kita kembali melaksanakan buka bersama dengan bapak bupati. Terima kasih juga kepada masyarakat Jorong Irian yang berkenan hadir hingga sholat tarawih meskipun hujan pada malam hari ini," ungkapnya. 


Turut hadir, Kadis Kesehatan Hajran Huda, Kepala DPMP2TSP Fadlus Sabi, Kepala Inspektorat Emnita Nadirua, Kepala Dispora Media Fitra, Kepala Perkimtan Asri Hamdi, Direktur RSUD Yandri Saputra, Kepala Bappelitbangda Ikhwanri, Kadis Sosial Randy Hendrawan Kadis Sosial, Sekretaris DPMP2TSP Ahmad Hanif, Kabag Hukum Rosidi, Kabag Kesra Hartasani, Bagian Kesra, dan stakeholder terkait lainnya.

(syafri.m)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update